Friday 14 October 2011

Hasil karya anak-anak...

Motif kontemporer ini diciptakan oleh Nurakhman Andika Dwityosunu anak kedua kami yang sedang menuntut ilmu di Jurusan Seni Murni Seni Rupa ITB. Unik motifnya...banyak tamu kami yang menyukai motif ini dan selalu menanyakannya apa makna motif tersebut. Saya selalu jawab...dari sudut pandang mana anda melihat, itulah makna sebenarnya. Anak pertama kami Arundana Pratamasunu alumnus Tehnik Penerbangan ITB, yang mempunyai hobi surffing dan photografi akan dengan senang hati memotret batik-batik yang kami hasilkan, Kolaborasi yang menarik diantara kami....

Tuesday 11 October 2011

Bluesville....


Amat menyenangkan melihat anak-anak muda usia tertarik dengan produk ecofriendly, casualwear yang diperuntukkan untuk kalangan muda. Direz, Ozy, Congky dan Fikar,hampir setiap akhir pekan meramaikan halaman belakang rumah kami yang dijadikan tempat mencelup/ mewarnai. Banyak ide-ide baru dan masukan dari mereka yang menambah khasanah kami tentang pewarna alam. Mereka banyak membaca buku-buku tentang natural dyes dari luar maupun sharing dengan beberapa dedengkot "pemain warna alam" dari luar. Terima kasih anak-anak...semoga usaha kalian memanfaatkan pewarna dari kekayaan biodiversity Indonesia dalam meramaikan ecofesyen semakin berkibar...

Bluesville casualwear feat Kanawida shawl



Basic blouse+ shawl bio batik